Mau dihormati tapi tak mau menghormati
Mau dipahami tapi tak mau memahami
Mau dikasihi tapi tak mau mengasihi
Mau menerima tapi tak mau memberi
Mau dibantu tapi tak pernah mau membantu
Mau dimaafkan tapi tak pernah mau memaafkan
Tak mau dicemooh tapi suka mencemooh
Tak mau digosipi tapi suka bergosip
Tak mau disakiti tapi suka menyakiti
Tak suka diremehkan tapi suka meremehkan
Benci melihat kesombongan, tapi kita sendiri sombong
Benci orang sok pintar, tapi kita paling sok pintar
Benci melihat orang pelit, tapi kita sendiri paling pelit
Benci pada sikap keras kepala,tapi kita sendiri keras kepala
Benci orang yang mau menang sendiri, tapi kita sendiri paling mau menang sendiri
Setiap hari kita mengeluh,
Tapi setiap hari kitalah yang buat keluhan!
Setiap hari berharap jalan hidup lancar
Tapi setiap hari gali lubang, pasang rintangan!
Kapankah semua keluhan berakhir?
Kapankah semua masalah menyakitkan berubah menjadi menyenangkan?
Sampai kita menyadari , kitalah sang pembuat keluhan,
Kitalah yang menciptakan masalah!
Guru Agung Konfusius :
Yang kita tidak suka, jangan lakukan pada orang lain
Jika Anda mau diperlakukan baik,
perlakukanlah orang dengan baik..
Jangan menjadi pembuat masalah bagi diri sendiri atau
Anda akan menjadi pengeluh tanpa akhir
Posting Komentar